Ketua FKUB Klaten Apresiasi Silaturrahim Kebangsaan LDII

 



Kasihinfo.com Klaten - ( FKUB  ) Kabupaten  Klaten  KH Syamsuddin Asyrofi  memberikan apresiasi diselenggarakannya  Silaturahim Kebangsaan Jilid IV pada  Ahad  (27/10/2024) yang diinsiasi oleh DPW LDII  dan FKPM Dai Kamtibmas Provinsi  Jawa Tengah. 


Syamsuddin Asyrofi yang hadir secara virtual  bersama toloh lintas agama dan tokoh masyarakat  di Pondok Pesantren Al-Madina Jogonalan  Klaten kepada sejumlah media  menyatakan pentingnya silaturahim dalam membangun bangsa yang  melibatkan  semua elemen  bangsa.


Menurutnya para pendiri bangsa, termasuk para tokoh politisi, ulama, dan tokoh masyarakat dari berbagai profesi, telah  menyatukan langkah-langkah dalam membangun Indonesia yang sejahtera dan maju, 


“Seluruh elemen  bangsa berkeinginan  untuk bersama-sama  mewujudkan masyarakat yang sejahtera, toleran, saling menghargai, dan mewujudkan  kesetaraan dalam membangun  banga" katanya. 


Selain membangun kebersamaan melalui forum dilaturrahmi ini Syamsuddin yang  juga sebagai ketua koordinator  Asosiasi  FKUB Indonesia  untuk wilayah  Jawa dan Madura ini mengedepankan  pentingnya sikap toleransi, saling menghargai, dan menghormati hak asasi manusia adalah nilai-nilai dasar yang terus ditekankan dalam rangka mencapai cita-cita bersama.


 “Melalui forum silaturahmi ini upaya bersama  untuk  membangun bangsa dengan sumber  daya manusia yang unggul dan berdaya saing maka tatanan kehidupan  bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara  akan berjalan  dengan  baik " tuturnya.

 

Selain itu Syamsuddin  juga berharap  pentingnya setiap tokoh lintas agama  dan tokoh  masyarakat  untuk membuka ruang untuk berdiskusi dan berdialog juga menjadi hal yang tak kalah penting. 


"Melalui dialog dan kolaborasi antar tokoh lintas  agama dapat mengasah kemampuan berpikir kritis, menghargai perbedaan pendapat, dan mencari solusi terbaik dalam menghadapi berbagai permasalahan yang dihadapi bangsa.


“Ruang untuk berdialog juga menjadi sarana bagi para tokoh lintas agama untuk berbagi gagasan, mendengarkan berbagai sudut pandang, dan memahami kompleksitas isu-isu yang dihadapi termasuk dalam menghadapi  pilkada  serentak  2024" ujarnya.


Menjelang  pilkada serentak 27 Nopember  2024 yang akan datang KH Syamsuddin  Asyrofi  berharap situasi kamtibmas tetap kondusif dengan  sikap toleransi dalam kehidupan  bermasyarakat, berbangsa  dan  bernegara. 


“Perbedaan dalam  kehidupan  bermasyarakat, berbangsa,  dan  bernegara  termasuk perbedaan agama  adalah  sebuah keniscayaan yang harus dihadapi dan diterima oleh semua pihak Jika kita bisa melewati  hal tersebut maka  merupakan penghormatan tertinggi kepada masyarakat,” ujarnya.


Dikatakan untuk menjaga kondusifitas  menjelang pilkada peran  tokoh lintas agama menjadi sangat penting.


" Peran tokoh lintas agama dan tokoh masyarakat  dalam mewujudkan  kondusifitas  sangat penting. Oleh karenanya  silaturrahmi Kebangsaan Jilid IV yang  diinisiasi LDII sangat penting"

 pungkasnya. ( *Moch.Isnaeni* )

Lebih baru Lebih lama