Rokok Ilegal Sasar Berbagai Kalangan, Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal Penting Dilakukan

 

Pentas musik gempur rokok ilegal di alun alun Klaten.

 

Kasihinfo.com Klaten -  Peredaran rokok ilegal menyasar berbagai kalangan, sehingga edukasi warga masyarakat, melalui sosialisasi gempur rokok ilegal sangalah penting, dan terus dilakukan. 

 

Hal tersebut disampaikan oleh Kasi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Surakarta Arif Budiman. Program gempur rokok ilegal adalah program nasional dari Kantor Bea Cukai bekerja sama dengan pemerintah daerah, untuk menekan peredaran rokok ilegal.

 

“ Berbagai upaya gempur rokok sendiri terus dilakukan oleh Kantor Bea Cukai Surakarta bekerjsama dengan Dinas Kominfo Klaten. Harapnya, masyarakat bisa teredukasi melalui kegiatan sosialisasi gempur rokok ilegal. Tujuannya untuk meningkatkan pemasukan negara dari cukai rokok,’’ kata Arif Budiman.

 

Peran aktif dari warga masyarakat sekaligus tidak menkonsumsi rokok ilegal sangat dibutuhkan guna memerangi peredaran rokok ilegal. 

 

Arif menambahkan, beberapa ciri rokok ilegal diantaranya, rokok tidak dilengkapi pita cukai, atau pita cukainya palsu, atau dilekati pita cukai yang tidak sesuai peruntukannya.

 

Selain sosialisasi, petugas gabungan juga secara rutin melakukan penindakan terhadap pelaku pengedar maupun penjual rokok ilegal. Menurutnya,hingga kini,  Kabupaten Klaten termasuk aman,walaupun beberapa kali masih kedapatan para penjual yang menjual roko ilegal.  

 

Aris Purmana, Sekretaris Dinas Kominfo Klaten menjelaskan jika peredaran rokok ilegal jelas merugikan negara, pasalnya tidak membayar cukai, terlebih lagi roko ilegal tidak menjamin sumber bahan bakunya sehingga bisa membahayakan kesehatan. 

 

“ rata-rata rokok ilegal dititipkan oleh distributor ke pedagang-pedagang di daerah pinggiran guna menghindari razia. Dibutuhkan kesadaran dan bantuan warga masyarakat untuk tidak menkonsumsi rokok ilegal, guna mencegah peredaran rokok ilegal” kata Aris Pramana. (ist)

Lebih baru Lebih lama