MPLS, SMPN 2 Prambanan Klaten Ajak Siswa Baru Hindari Narkoba Dan Kenakalan Remaja

 

Wakapolsek Prambanan Iptu Antonius Mata, Saat berikan materi kepada siswa baru SMPN 2 Prambanan Klaten. Selasa, (18/07/2023)


Kasihinfo.com Klaten  - Memasuki tahun ajaran baru, Sekolah Menengan Pertama SMPN 2 Prambanan Klaten, menyelenggarakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Ada berbagai kegiatan yang dilakukan, baik di dalam kelas maupun di luar rungan kelas.


Kepala SMPN 2 Prambanan Klaten, Sri Purwaningsih mengatakan, di hari kedua pelaksanaan MPLS, ( selasa,18/07/2023), pihak sekolah bekerja sama dengan pihak kepolisian, yaitu polsek Prambanan, memberikan materi kepada siswa baru atau siswa kelas 7 berupa materi kedisiplinan, penyuluhan kenakalan remaja, Penyalahgunaan narkoba serta pelanggarana berlalulintas.


“ di hari kedua ini, kami bekerjasama dengan pihak kepolisian untuk memberikan materi kepada siswa terkait kedisiplinan, kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba dan pelanggaran berlalu lintas.” Katanya.


Materi penyalahgunaan narkoba sengaja diberikan kepada para siswa baru dikarenakan siswa SMPN adalah benteng dini agar tidak terjerumus ke dalam bahaya narkoba. harapanya para anak-anak jangan pernah terpancing, karena awalnya memang coba-coba, namun lama kelamaan akan ketagihan dan itu bisa berbahaya, terlebih kini banyak publik figur yang terjerat penyalahgunaan narkoba, dikawatirkan hal tersebut akan merambah dan ditiru oleh anak-anak .


“ Nantinya para siswa dengan materi yang diberikan oleh aparat kepolisian, bisa memproteksi diri dan tidak salah pergaulan, jangan sampai salah melakukan berbagai tindakan yang salah langkah mumpung masih kelas. “ Kata Sri Purwaningsih. 


Siswa kelas 7 SMPN 2 Prambanan Klaten sendiri ditahun ajaran baru ini jumlah total siswanya sekitar 160 siswa. ada sekitar 5 kelas, dan setiap kelasnya ada 32 siswa.


“Kami bersyukur, dimana sekolah kami yang ada di pinggiran yang dulu menjadi sekolah buangan, muridnya sedikit, dan kadang bapak ibu guru harus masih mencari jam mengajar ke luar dan kini kuota murid kami terpenuhi, bahkan ada beberapa siswa yang tidak bisa kami terima dikarenakan keterbatasan ruang kelas kami, karena runagn yang tersedia semuanya hanya 15 rombel. “ Pungkasnya.


Kepala SMPN 2 Prambanan Klaten, Sri Purwaningsih.


Sedangkan Wakapolsek Prambanan Klaten, Iptu Antonius Mata mengungkapkan jika materi yang diberikan kepada para siswa antara lain melatih kedisiplinan para siswa dengan melatih PBB di halaman sekolah setempat, kemudian dilanjutkan materi terkait antisipasi dan dampaknya kenakalan remaja. Dilanjutkan materi kedua tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, dan pelanggaran berlalu lintas.


“ 3 materi  tersebut diberikan kepada para siswa baru agar para siswa tidak sampai terjerumus terhadap hal negatif, baik itu kenakalan remaja, penyelahgunaan narkoba serta pelanggaran berlalu lintas, karena membahayakan masa depan sebagai generasi penerus bangsa. Ungkap Wakapolsek Toni. (Pur)

 

Lebih baru Lebih lama