MTQ ke - 29 Klaten ada 11 cabang yang dilombakan

Lomba MTQ ke 29 kab. Klaten. Selasa, (22/03/22)


Kasihinfo.com Klaten -  Perlombaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-29 tingkat Kabupaten Klaten resmi dibuka. Ada 11 cabang perlombaan yang dapat diikuti oleh perserta.


Ketua Panitia Muhammad Mujab saat acara pembukaan lomba di Pendopo Setda Kabupaten Klaten, Selasa (22/03/2022) menyampaikan pelaksanaan lomba MTQ untuk memberikan pemahaman nilai-nilai yang terkandung dalam ayat suci Al-Qur’an. 


“Tujuan pelaksanaannya untuk menyeleksi qari/qariah, hafidz/hafidzah serta kemampuan seni membaca Al- Qur’an di wilayah Kabupaten Klaten, sehingga nanti akan di ikut sertakan  pada seleksi tingkat provinsi tahun 2022, bahkan sampai ke tingkat nasional” katanya


Ia menyampaikan perlombaan MTQ hanya digelar satu hari  dan ada 11 cabang yang diperlombakan. Peserta yang mengikuti lomba akan dibagi  di delapan tempat yang berada diarea Kantor Pemda Klaten dan SMP Muhammadiyah 1 Klaten.


Adapun cabang yang diperlombakan antara lain : 

1.Cabang Tilawah terdiri tiga golongan yakni golongan tilawah anak putra putri, golongan tilawah remaja putra putri, dan golongan tilawah dewasa putra putri. 

2.Cabang Tartil Qur’an (golongan tartil anak putra putri)

3. Cabang Hitbul Qur’an : 

- Golongan tahfidz 1 juz putra putri

- Golongan tahfidz 5 juz putra putri

- Golongan tahfidz 10 juz putra putri

- Golongan tahfidz 20 juz putra putri

- Golongan tahfidz 30  juz putra putri

4. Cabang Shahril Qur’an (Putra dan Putri)

5. Cabang khot Kaligrafi Kontemporer (Putra dan Putri)


“ Untuk peserta terbaik pada tingkat MTQ tingkat kabupaten klaten ke-29 tahun 2022 panitia akan memberikan piala bergilir Bupati Kabupaten Klaten” ungkapnya


Kemudian Wakil Bupati Yoga Hardaya  saat membuka perlombaan tersebut berharap  agar pelaksanaan lomba dalam penjaringan dan pelatihan-pelatihan dalam membaca Al-Qur’-an  untuk lebih digiatkan. 


Ia juga berpesan adanya lomba MTQ ini saya berharap juga mampu menjadi penggerak dan mengajak umat untuk gemar membaca Al-Qur’an. 


“pada kesempatan ini dengan mengucap Bismillah Gerakan Musabaqah Tilawatil Qur’an ke-29 tingkat kabupaten klaten tahun 2022 secara resmi saya nyatakan dibuka” pungkasnya (ttr/kominfo-klt)

أحدث أقدم