Kasihinfo.com Klaten - Sejak rabu pagi, pagar kantor Kelurahan Kabupaten, kecamatan Klaten tengah, Klaten, tertutup rapat, dan tertempel pemberitahuan jika selama dua hari, yaitu hari rabu dan kamis semua pelayanan di kelurahan tersebut di tutup sementara.
Lurah Kabupaten , Hartini mengatakan jika, sebelumnya ada seorang staf tenaga harian lepas kelurahan setempat mengalami gejala mengarah ke covid-19 dan setelah di lakukan tes swab, ternyata hasilnya positif. Kemudian beberapa hari yang lalu juga ada seorang staf ASN kantor kelurahan setempat juga terkonfirmasi positif covid-19. untuk itu, selama dua hari ini, kantor kelurahan dan semua pelayanan ditutup sementara.
Selanjutnya, seluruh ruangan dan lingkungan kantor kelurahan di seterilisasi dengan cara penyemprotan disinfektan, sehari dua kali. pelayanan akan dibuka kembali pada hari jumat mendatang.
“sebelumnya ada staf harian lepas kami yang mengalami gejala mengarah ke covid, dan setelah di tes swab, ternyata positif. Tapi beberapa hari yang lalu, ada staf ASN kami yang juga mengalami positif covid-19. Setelah dilakukan koordinasi dengan bapak camat Klaten tenah, maka sementara kantor kelurahan ditutup semnetara selama dua hari” kata Hartini / lurah Kabupaten. Rabu (20/1/2021)
Penutupan kantor kelurahan juga terjadi di kantor kelurahan Bareng lor, Kecamatan Klaten Utara Klaten. untuk kelurahan Bareng Lor sendiri sudah dilakukan penutupan sejak selasa kemarin. Lurah Bareng Lor, suleksi ekawati mengatakan, penutupan kantor kelurahan selama dua hari ini dikarenakan ada satu perangkat kelurahan bareng lor yang terkonfirmasi positif covid-19.
selama kantor ditutup, pelayanan terhadap warga tetap dilakukan, namun pindah ke kantor kecamatan Klaten Utara. saat ini selain di lakukan penyemprotan di lingkungan kantor, seluruh perangkat dan staf yang kontak erat dengan perangkat terkonfirmasi covid, dilakukan tes swab dan melakukan isolasi mandiri bagi yang merasakan gejala. kantor kelurahan akan buka pada hari kamis esok hari.
“salah satu perangkat kami terkonfirmasi positif covid sejak sabtu kemarin mas, untuk itu selama dua hari, yaitu selasa dan rabu ini kantor kelurahan kami utup, dan pelayanan kami pindahkan ke kantor kecamatan klaten utara. Selain dilakukan kontak erat dan tes swab perangkat lainnya, kantor juga disterilisasi” kata suleksi ekawati / lurah bareng lor.(h-d)