Kasihinfo.com Boyolali - Gunung merapi mengalami peningkatan aktivitas vulkanik yang signifikan. Bpptkg menyebut dengan adanya luncuran lava merupakan fase awal erupsi 2021.
Kepala seksi gunung merapi, balai penyelidikan dan pengembangan teknologi kebencanaan geologi (bpptkg) Yogyakarta, Agus budi santoso , saat dikonfirmasi setelah acara sosialisasi kondisi gunung merapi di kecamatan selo,Boyolali, rabu siang, mengatakan gunung merapi sudah mengalami erupsi kembali per tanggal 4 januari 2021.
Dari data pemantauan berdasarkan seismik dan deformasi saat ini aktivitas gunung merapi saat ini masih sangat tinggi,dan ini baru awal permulaan proses erupsi gunung merapi. ancaman bahaya dari aktivitas gunung merapi juga masih tinggi.
Sementara ancaman luncuran lava pijar dari pemantauan masih mengarah ke arah barat daya, dan luncuran lava berasal dari dasar lava 97 dan berada di posisi barat daya dari gunung merapi.
“Bpptkg menghimbau kepada masyarakat untuk tetap bersabar dan mengikuti arahan dari petugas mengenai perkembangan gunung merapi” kata agus budi santoso / kepala seksi gunung merapi Bpptkg.
Meski mengalami peningkatan aktivitas, saat ini gunung merapi masih berstatus waspada sejak bulan november 2020.